Sabtu, Juni 25

By Najwa Shihab


Tren itu seperti naik kuda
lebih enak mengikuti saja
kemana pun
arah larinya

Memang mudah
menyusuri arus
kita tinggal ikut
kemana angin berhembus

Itulah syarat sahnya
menjadi trendi
agar tampak dandy
dan serba terkini

Kreatifitas bukan
hal yang utama
ikuti saja
apa yang sudah ada

Inilah ciri orang kebanyakan
tak mau pusing
dengan ide-ide
pembaharuan

Tapi tren pun
mengandung bahaya
mengikutinya membuat
semua tampak serupa

Menjadi pribadi otentik
memang susah 
merawat jati diri
semakin tak mudah

Karena itu
jadilah seorang pembaharu
biar orang lain
yang ikut meniru

Daripada terus mengikuti
tren tanpa henti
sebab hidup bisa habis
tanpa diisi

Posting Lebih Baru Posting Lama Beranda

0 comments: